Home  »  Tips & Guide   »  
Tips & Guide

Cara Menggunakan Fitur WhatsApp Status di Android

[Gambar: WhatsApp]
Pada bulan Februari ini, aplikasi messenger WhatsApp meluncurkan sebuah fitur baru yang serupa dengan Snapchat dan Instagram Stories: WhatsApp Status. Dengan fitur ini, Anda bisa berbagi foto atau video yang bisa dihias dengan teks, stiker, maupun gambar. Sama dengan pendahulunya, konten yang dibagikan akan otomatis terhapus setelah 24 jam. Pengguna bisa melihat WhatsApp Status milik pengguna lain melalui tab Status yang terletak di antara tab Status dan Calls. Fitur ini diluncurkan secara bertahap kepada seluruh pengguna Android dan iOS.


Lalu, bagaimana cara untuk menggunakan fitur baru ini? Simak langkah-langkah penggunaannya:

  • Pada Android, di bagian atas aplikasi kini terdapat empat buah tab: Kamera, Chats, Status, dan Calls. Masuklah ke dalam tab Status. Pada tab ini, Anda bisa mengirimkan Status baru atau melihat Status yang dibagikan oleh kontak Anda.
  • Untuk membuat Status baru, tap ikon + di bagian kanan atas layar.
  • Anda bisa memilih untuk mengunggah foto atau video yang sudah ada pada Library Anda, atau memotret/mengambil video baru.
  • Setelah itu, Anda dapat memotong, menambahkan stiker, teks, atau gambar pada konten yang akan diposting. Anda juga bisa menambahkan caption pada postingan tersebut. Jika sudah selesai, cukup tekan tombol Send untuk memposting status Anda.
  • Setelah memposting Status, teman di kontak Anda pun dapat melihat status tersebut. Anda juga bisa melihat siapa saja yang sudah melihat status yang Anda kirim dan menghapus status tersebut. Selain itu juga, Anda dapat mengirimkan status tersebut ke dalam chat pribadi.
  • Untuk mengatur siapa saja yang bisa melihat postingan Status Anda, klik ikon berupa tiga titik yang  ada di pojok kanan atas layar. Kemudian, pilih Status privacy. Di sana, Anda dapat menentukan siapa saja yang bisa melihat update status Anda.