Home  »  Tips & Guide   »  
Tips & Guide

Dari Uang hingga Skill, Ini 8 Keuntungan Blogging yang Tak Boleh Dilewatkan

[Foto: Pexels.com]
Pernahkan Anda bertanya-tanya mengapa separuh orang di dunia memiliki blog? Sebuah laporan yang dirilis tahun 2013 lalu mengungkap jumlah blog di Internet yang mencapai angka 153 juta, dan jumlah tersebut terus bertambah sekita dua blog per detik. Fakta menarik lainnya, hanya satu persen dari pengakses Internet yang membuat konten-konten baru di dunia maya, dan para blogger adalah bagian dari mereka.

Kalau Anda pernah terpikir untuk membuat blog, namun tertahan oleh rasa malas, kurangnya waktu, atau pekerjaan yang selalu menumpuk, sebetulnya Anda sudah melewatkan banyak keuntungan yang bisa didapat dan memiliki dan menulis blog secara rutin. Berikut beberapa di antaranya:

Anda tambah pintar, karena bakal “dipaksa” untuk mempelajari banyak hal baru. Pertama, Anda bisa mengeksplorasi hal-hal yang Anda suka, membagi informasi tentangnya, sambil terus membuka fakta-fakta dan hal-hal menarik tentang apa yang Anda tulis. Pasalnya, menulis mewajibkan Anda untuk riset dan belajar, atau tulisan Anda akan dianggap ngarang dan tak berbobot.

Anda makin terbiasa dan mahir menulis, walaupun hal tersebut bukanlah sesuatu yang mudah. Bahkan para penulis profesional yang sudah menelurkan berbagai buku dan mengisi kolom-kolom di media masih berkutat dengan pemilihan kata-kata yang tepat untuk mengkomunikasikan ide-ide mereka. Namun makin sering Anda melakukan, maka Anda akan makin mahir memilih kata, kosa kata Anda akan bertambah, dan Anda akan belajar mengatasi writer’s block yang kerap menyerang penulis saat ide dan inspirasi tak kunjung datang menghampiri.


Anda makin percaya diri, karena menulis blog mengajarkan Anda untuk mengungkapkan pendapat dan pikiran Anda. Tak seperti media massa atau buku yang membahas hal tertentu, blog memberi Anda kebebasan untuk berekspresi ketika menulis, tanpa takut disalahkan, dikritik, atau diedit oleh editor.

Anda makin kreatif, karena dengan menulis blog, Anda mengasah pemikiran Anda, kemampuan berkomunikasi, dan melatih sisi kreatif Anda. Menulis memaksa Anda untuk membayangkan hal-hal indah yang ingin Anda buat, dan memberi tempat untuk “mewujudkan” imajinasi tersebut.

Hidup Anda lebih tertata, karena ngeblog membuat Anda belajar untuk menata pikiran dan ide-de Anda. Ketika sedang duduk menunggu seseorang misalnya, mungkin akan ada ide-ide yang tercetus di kepala, namun ide-ide tersebut biasanya masih kabur dan tak jelas. Ketika Anda mulai menuliskannya, ide-ide Anda mengambil wujud yang jelas dan mudah dipahami.

Anda bisa menginspirasi orang lain, tentu saja melalui konten yang Anda tulis di blog. Tulisan Anda bisa saja bermanfaat untuk orang lain, dan hanya dengan membayangkan hal ini, Anda akan merasa senang dan lebih termotivasi untuk terus menulis. Inspirasi di blog Anda juga bisa menjadi ilham untuk Anda. Misalnya, ketika mulai menulis tentang pola hidup sehat, Anda biasanya akan terdorong untuk mulai menerapkan pola hidup sehat di kehidupan Anda sendiri.

Anda bisa menghasilkan uang, hanya dengan rutin menulis blog. Ada ratusan ribu blogger di luar sana yang berhasil mendapatkan penghasilan rutin dari blog mereka. Jika blog Anda menarik secara fisik dan konten, pembaca akan terus bertambah. Jika pembaca sudah banyak, Anda bisa mendapat kesempatan untuk mendapat uang dari blog tersebut, misalnya dengan memasang space untuk iklan dan membahas produk-produk tertentu yang sesuai dengan pembaca Anda. Kadang, Anda akan mendapat tawaran seperti menulis artikel, menjadi ghost writer, melakukan proofreading atau translate, dan sebagainya.

Anda menciptakan kesempatan untuk berwirausaha, karena ngeblog memungkinkan Anda berkomunikasi dengan milyaran pengguna Internet di seluruh dunia. Jika Anda bisa membuat diri Anda mahir di satu bidang, maka dunia akan melihatnya. Bersamaan dengan itu, akan datang kesempatan untuk mendirikan bisnis atau berkarir sesuai dengan kesukaan Anda. Selain itu, blog Anda akan jadi sarana bagus untuk mempromosikan produk atau brand Anda, jika suatu saat Anda berhasil membangun bisnis.