Home  »  News   »  
News

Google Merilis Allo, Aplikasi Chat yang Melibatkan Google Assistant

[Gambar: engadget | engadget.com]
Google dikabarkan tengah merilis Google Allo untuk Android dan iOS, pengiriman pesan instan yang melibatkan aplikasi Smart Reply dan Google Assistant. Pengguna dapat mengunduh Allo dari Google Play dan Apple’s App Store. “Aplikasi Google Allo akan dapat digunakan di seluruh dunia dalam beberapa hari ke depan,” kata pihak Google. Secara sederhana bisa dibilang Google Allo ini adalah aplikasi Chat semacam WhatsApp, atau Facebook Messenger.

Smart Reply dan Google Assistant hanya menyediakan Bahasa Inggris, namun pihak Google mengatakan bahwa “Kini segera hadir lebih banyak bahasa.”

Allo merupakan smart messaging app, yang dapat digunakan untuk berhubungan dengan teman di kontak, bahkan membuat plan dan menemukan informasi. Google mengatakan bahwa Allo akan berkembang jadi platform, seperti messaging apps lain. Tak seperti Duo yang membutuhkan nomor telepon untuk menambah kontak, Allo dengan otomatis dan mudah tersambung dengan akun Google pengguna. Google Duo sendiri merupakan aplikasi panggilan video. Dan berbeda dengan aplikasi sejenis lainnya (misal Skype), Duo memang hanya bisa digunakan untuk panggilan video, tidak ada fitur chat berbasis teks.

Bahkan, ketika pengguna memutuskan hubungan akun Google dari Allo, yang akan hilang hanyalah informasi dari produk Google seperti Calendar, Gmail, dan Photos. Perubahan yang tak akan terlalu signifikan, bukan? Justru menjaga privasi pengguna.

Duo dirilis bulan lalu. Sedangkan Allo dikabarkan akan rilis pada September 21 mendatang. Kedua aplikasi ini diurus oleh tim produk komunikasi Google yang dibentuk hampir dua tahun yang lalu di bawah wakil presiden manajemen produk, Nick Fox. Duo telah diunduh sebanyak 10 juta kali di Android, Fox tak menyebutkan dengan pasti berapa pengunduh di iOS, namun dirinya mengatakan bahwa dirinya “Senang dengan kemajuan Duo di Android dan iOS.”


Pada November 2015 , Smart Reply diluncurkan oleh Google. Di Allo, Smart Reply akan mencoba untuk mempelajari setiap aktivitas pengguna di Allo dan menawarkan respon untuk teks dan foto yang mereka hendak bagikan. Namun, Smart Reply memang belum dapat seakurat dan seefektif Spell Check.

Ketika pengguna sedang mengobrol di Allo, Smart Reply akan memberikan saran meskipun terkadang tak selalu relevan dengan apa yang pengguna maksud. Karena tentunya gaya bahasa setiap orang berbeda. Belum lagi ketika berkaitan dengan usia, asal daerah, dan pendidikan. Bahkan tiap grup milik satu orang pun memiliki gaya bahasa mereka masing-masing.

Allo belajar untuk memberikan saran dari apa yang pengguna tap dan type. Untuk masalah ketidakrelevaan ini, Google masih berusaha untuk menyempurnakan algoritma di balik fitur tersebut.

Google dikabarkan merekrut seniman untuk menciptakan lebih dari 25 sticker packs. Allo memperbolehkan pengguna untuk memperbesar dan memperkecil emoji dan text ketika mengirim pesan, hanya dengan menggeser tombol ke atas dan ke bawah.

Selain itu, Allo pun menyediakan fitur yang serupa dengan Snapchat, di mana pengguna dapat menggambar di foto.

Incognito mode pun akan hadir dengan end-to-end encryption dan discreet notifications (yang tak akan muncul di lockscreen), serta waktu kadaluarsa pesan (siapa pun yang sedang berkirim pesan dapat mengatur berapa lama pesan dapat bertahan).

Di Allo, menutup percakapan tak akan menghapus sejarah percakapannya, kecuali jika pengguna memilih “delete”

Allo merupakan aplikasi pertama di mana Google Assistant digunakan, ini merupakan “Pertama kali Anda dapat memiliki percakapan dengan Google,” kata pihak Google. Selain dapat berkomunkasi dengan Google Search dan Google Now, pengguna juga dapat memerintah Google Assistant untuk mencari alamat, memilih restoran, atau bahkan sekedar menghibur. Caranya sangat mudah untuk berbicara pada Google Assistant hanya dengan mengetik “@google”.

Selain itu, Google Assistant dapat diperintah untuk membuat rencana dengan teman-teman. Anda pun dapat meminta rekomendasi film dan restoran lokal, serta tujuan perjalanan, penerbangan, dan bahkan hotel. Google Assistant pun dapat memberikan informasi terkair berita, cuaca, lalu lintas, olahraga. Bahkan Google Assistant dapat diajak bersenang-senang seperti lakyaknya asisten nyata. Google Assistant dapat menceritakan lelucon, serta memberikan daftar game untuk bermain sendiri atau bersama.