Home  »  News   »  
News

Google Kembangkan Fitur Pembayaran Langsung dari GMail

[Ilustrasi: blm.gov]

Sepertinya saat ini semua pemain besar digital-company sedang berlomba-lomba menambahkan fitur pembayaran di dalam platformnya masing-masing. Setelah Facebook yang menyediakan fitur pembayaran di dalam Facebook Messenger, Apple dengan Apple Pay-nya, kini giliran Google yang mengembangkan fitur pembayaran langsung dari dalam GMail. Proyek ini dinamakan Pony Express.

Dari bocoran dokumen yang diterima Recode.net, disebutkan layanan ini akan mulai berjalan pada awal kuarter ke empat tahun ini. Namun perlu diingat, layanan ini sementara hanya tersedia bagi pengguna Google yang memiliki akun bank di Amerika Serikat.


Untuk menggunakan aplikasi ini, nantinya setiap user harus melalui proses verifikasi terlebih dahulu. Jika sudah, maka user akan mulai mendapatkan kiriman email tagihan di aplikasi GMail atau aplikasi Inbox. (Inbox adalah aplikasi manajemen email dari Google).

Menerima tagihan via email memang bukan hal baru. Sudah banyak perusahaan yang melakukan ini. Bedanya, dengan Pony Express, setiap tagihan yang masuk ke email, akan dilengkapi dengan menu untuk membayar tagihan. Jadi user cukup melakukan pembayaran langsung di dalam aplikasi email, tanpa perlu login ke situs bank lain.

[Gambar: recode.net]
Untuk pengguna Indonesia sepertinya harus benar-benar bersabar untuk bisa mencoba layanan ini. Jika saat ini user dari Indonesia membeli musik di Play Store pun tidak bisa, maka sulit untuk berharap layanan ini akan tersedia di Indonesia dalam waktu dekat.