Home  »  Tips & Guide   »  
Tips & Guide

Kendalikan Komputer Melalui Smartphone! Tidak Mustahil untuk Dilakukan

[Sumber: unifiedremote.com]
Kali ini saya akan membahas sebuah aplikasi yang bernama Unified Remote yang bermanfaat untuk mengendalikan komputer melalui Android. Melalui aplikasi ini memungkinkan Anda untuk mengendalikan dan mematikan komputer langsung melalui Android.

Langkah pertama yang perlu dilakukan adalah mengunduh Unified Remote Server pada laptop atau PC yang Anda miliki. Jika sudah diunduh, maka Anda bisa menginstal aplikasi tersebut.

Apabila sudah selesai, maka Anda bisa mengunduh aplikasi Unified Remote pada smartphone yang Anda miliki.  Apabila sudah selesai, maka Anda bisa membuka aplikasi tersebut dan masuk dengan menggunakan akun Google yang dimiliki.

Apabila Anda telah terhubung dengan jaringan Wifi yang sama, maka server akan secara otomatis ditemukan.

Mulailah masuk ke menu Remote, disana Anda bisa menemukan berbagai perintah yang bisa dilakukan.

Basic Input bisa Anda gunakan untuk mengendalikan Keyboard dan Mouse melalui Smartphone. Jika ingin mengakses file yang ada didalam komputer, maka Anda bisa menggunakan File Manager. Selanjutnya ada media yang bisa Anda gunakan untuk mengatur media suara, pause, play, dan stop. Terakhir ada Power yang bisa Anda gunakan untuk mematikan PC, sleep, hibernate, dan melakukan restart.

Masih kurang dengan cara di atas?

Maka Anda bisa menggunakan aplikasi TeamViewer yang memungkinkan Anda untuk menghubungkan komputer ke perangkat mobile melalui internet.


Langkah yang perlu dilakukan adalah mengunduh dan memasang aplikasi ini pada PC yang akan Anda kendalikan lewat smartphone.

Cara memasangnya adalah dengan memilih pilihan Basic Installation dan Personal/Non-Commercial Use. Jika sudah terpasang, Anda harus mengingat 9 digit angka yang berada di bagian Your ID. Kemudian lihatlah pada bagian kolom Personal Password yang bisa Anda masukkan sesuai dengan keinginan.

Jika sudah selesai, maka Anda bisa mengunduh dan memasang aplikasi TeamViewer pada smartphone atau Tablet yang dimiliki.

Selanjutnya buka aplikasi TeamViewer dan pastikan Anda berada pada halaman Connect yang memperlihatkan tombol Remote Control. Kemudian masukkan 9 digit angka yang ada di laptop, kemudian klik tombol Remote Control.

Selanjutnya Anda akan diminta untuk memasukkan password yang sebelumnya telah Anda buat. Jika sudah selesai, maka Anda sudah bisa mengendalikan komputer dari jarak jauh dengan mudah melalui smartphone atau Tablet.

Bagaimana jika ingin mentransfer file yang ada?

Langkah pertama, Anda perlu menjalankan aplikasi TeamViewer pada smartphone atau tablet, lalu pilih tombol Files yang berada di bagian kanan bawah.

Selanjutnya pilihlah Remote Files yang berwarna biru di bagian bawah sebelah kanan. Maka Anda akan diminta untuk memasukkan 9 digit alamat komputer tujuan. Anda juga akan diminta untuk memasukkan password pribadi seperti di atas.

Silahkan pilih file apapun yang akan diambil dari laptop atau PC, kemudian pilih “<My Files” di bagian bawah sebelah kiri.

Mudah bukan?

Cara di atas merupakan langkah mudah yang bisa Anda lakukan jika ingin mengendalikan PC melalui smartphone yang ada. Anda bisa mentransfer file, mematikan komputer, menggunakan keyboard melalui smartphone dengan mudah. Jangan lupa untuk memilih aplikasi yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda.

Jangan lupa untuk membagikann informasi di atas kepada teman-teman yang lain agar semakin banyak orang yang tahu.

Semoga pembahasan yang telah disampaikan di atas bisa bermanfaat untuk Anda semua.

Selamat mencoba!