Home  »  Tips & Guide   »  
Tips & Guide

Membidik Peluang Bisnis Fashion Sesuai Tren

Peluang usaha di bidang fashion selalu diminati banyak orang dari tahun ke tahun. Tidak mengherankan karena selain makanan, fashion pun menjadi barang yang diburu oleh banyak orang. Wajar saja, mengingat pakaian merupakan salah satu kebutuhan pokok manusia. Atas dasar kebutuhan ini pun masyarakat lantas tak pernah lupa membelanjakan uangnya untuk membeli barang-barang fashion sesuai selera. Minimal setahun sekali, sebulan, hingga setiap minggu, pusat perbelanjaan yang menjual pakaian tak pernah sepi dari pembeli.
 
Fenomena ini tentu membuat banyak orang tergiur menjajal usaha di bidang fashion. Apalagi, seiring pertumbuhan ekonomi dan pendapatan masyarakat yang meningkat, kini busana tak sekadar berfungsi sebagai alat penutup tubuh. Busana atau fashion kini turut bertransformasi menjadi alat untuk mempercantik penampilan, sekaligus bagian dari gaya hidup.
 
Bagian dari gaya hidup juga yang membuat semakin banyak vendor-vendor asing melirik pasar fashion dalam negeri. Coba saja Anda berjalan-jalan ke mall dan pusat perbelanjaan, berbagai brand besar seperti H&M, Mango, dan Zara selalu dipenuhi pelanggan. Namun jangan berkecil hati, saat ini industri fashion rumahan pun memiliki pangsa pasar yang menjanjikan. Berikut ini adalah ide bisnis fashion yang bisa Anda coba sesuai tren di tahun 2016.
 
 

1. Bisnis Fashion Hijab Semakin Sukses

Sebetulnya tidak mengherankan jika bisnis fashion hijab bisa begitu bersinar di Tanah Air. Sebagai negara dengan populasi masyarakat muslim terbesar, lebih dari 85% jumlah total penduduk Indonesia, maka permintaan akan pakaian hijab turut besar. Kesuksesan tren fashion hijab di tahun 2016 juga didorong oleh banyaknya desainer lokal yang khusus menyediakan pakaian di segmen tersebut.
 
Para desainer tersebut, seperti Dian Pelangi dan Jenahara memulai usaha mereka dari kecil. Seiring bertambahnya pengalaman, nama mereka kini digadang-gadang sebagai trendsetter fashion hijab di dalam bahkan di luar negeri. Melihat kesuksesan kedua wanita tersebut, tentunya membuat banyak wanita Indonesia ingin ikut besar seperti mereka. 
 
Yang juga memudahkan Anda untuk menggeluti bisnis fashion hijab adalah kemudahan akses memperoleh produk-produk hijab. Harganya pun beragam, mulai dari mahal hingga murah yang bisa Anda dapatkan di pasar-pasar tradisional. Variasi fashion hijab juga bertambah ramai mulai dari gaya kasual hingga modern yang up to date. Tak dapat dipungkiri, bisnis fashion hijab ini bisa Anda pertimbangkan sebagai ide bisnis fashion Anda.
 

2. Bisnis Batik yang Menjanjikan


Sama halnya dengan bisnis fashion hijab, salah satu tren fashion yang tak pernah mati adalah batik. Sebagai busana yang menampilkan identitas bangsa, batik selalu dibutuhkan oleh banyak orang. Pada 2016 ini fashion batik begitu merajalela dan menjadi sebuah komoditas yang bernilai jual tinggi.
 
Akan tetapi di tengah banyaknya pelaku usaha batik, Anda perlu menyiapkan strategi ide bisnis fashion yang membuat produk Anda berbeda. Jangan lupa untuk selalu update apa yang terjadi di pasar agar Anda bisa memenangkan persaingan bisnis ini bahkan bisa menguasai pasar dengan lebih mudah. Untuk memenangkan persaingan dan memenangkan hati pelanggan, Anda harus memiliki model yang lebih kreatif.
 

3. Menekuni Bisnis Pendukung Fashion

Saat menggeluti usaha fashion, jangan pikir bahwa yang bisa Anda lakukan hanyalah berjualan baju, celana, jilbab, atau yang lainnya. Usaha pendukung fashion seperti bordir atau payet ternyata juga menampilkan peluang yang sangat lebar. Terlebih pada 2016, ide bisnis fashion pun semakin bertambah sejak ramainya tren embellishment pada pakaian yang tak kalah populer.
 
Berkecimpung di bisnis fashion macam ini tentu lebih leluasa karena tidak begitu banyak pesaingnya. Tapi, satu hal yang harus dijaga adalah kualitas dari produk yang Anda tawarkan. Biasanya kualitas menjadi penentu dari usaha fashion seperti ini. Saat produk yang Anda tawarkan kurang menarik, bisa jadi konsumen tidak lagi percaya pada Anda setelahnya.
 
Jadi, ide bisnis fashion mana yang kira-kira akan Anda pilih?