Home  »  News   »  
News

Opera Luncurkan Aplikasi VPN Gratis dan Tak Terbatas Untuk iOS

[Gambar: opera.com]
[Gambar: opera.com]
Opera meluncurkan sebuah aplikasi VPN (Virtual Private Network) yang gratis dan tak terbatas untuk perangkat iOS. Aplikasi yang diluncurkan Senin (09/05/2016) ini dapat memblokir iklan di Safari, Chrome, dan aplikasi lainnya; mencegah pengintai yang melacak aktivitas Anda di internet; dan memungkinkan Anda untuk mengakses situs yang diblokir.

Dengan aplikasi ini, Anda dapat mengubah lokasi virtual Anda dengan cara mengkoneksikan perangkat ke satu dari lima area yang tersedia dan meminjam alamat IP dari area tersebut. Untuk sementara, Anda baru bisa memilih antara AS, Kanada, Jerman, Singapura, atau Belanda. Tapi jangan khawatir, Opera akan segera menyediakan pilihan area yang lebih banyak.


Aplikasi ini diluncurkan beberapa minggu setelah Opera menambahkan fitur VPN yang tidak terbatas dan gratis untuk browser Opera. Kedua produk tersebut dikembangkan oleh SurfEasy, sebuah perusahaan VPN yang diakuisisi Opera pada tahun lalu.

Opera VPN untuk iOS menawarkan saluran yang aman antara Anda dan server SurfEasy, sehingga akan lebih sulit untuk melacak aktivitas Anda di internet. Selain itu, adanya fitur ad-blocking (pemblokiran iklan) menjanjikan akan menghemat waktu Anda, menghindari frustrasi karena internet yang lambat, dan menghemat daya baterai ponsel.

Meskipun begitu, aplikasi ini tetap memiliki kekurangan. President SurfEasy, Chris Houston, mengatakan bahwa di masa yang mendatang ada kemungkinan akan ada iklan-iklan sponsor di dalam aplikasi ini. “Ini sama saja seperti bermain game gratis yang beriklan—kami dibayar oleh pengiklan berdasarkan interaksi pengguna dengan iklan tersebut.” Kata Chris pada sebuah pernyataan.

Perlu diperhatikan juga oleh para pengguna, bahwa aplikasi ini mengumpulkan data anonim mengenai kecenderungan Anda dalam menggunakan smartphone dan Opera akan membuat informasi ini tersedia bagi pihak ketiga. Meskipun begitu, pihak Opera menekankan bahwa data yang dikumpulkan bukanlah informasi pribadi pengguna dan apa saja aktivitas mereka di ponselnya, melainkan data mengenai bagaimana sekelompok besar orang menggunakan ponsel mereka. Hal ini sama saja seperti turut serta dalam sebuah survei.

Jika Anda butuh akses VPN gratis seperti yang ditawarkan aplikasi ini, janganlah khawatir. Aplikasi ini dikabarkan akan segera diluncurkan untuk perangkat Android dalam waktu dekat ini.