Home  »  Tips & Guide   »  
Tips & Guide

Tips Menggunakan Cortana untuk Mematikan, Restart, Sign Out, dan Mengunci PC Windows 10

[Gambar: windowscentral.com]
Cortana merupakan salah satu fitur terbaik yang ada pada Windows 10. Bagi yang belum tahu, Cortana adalah asisten digital yang serupa dengan Siri di iOS atau Google Now di Android. Sejak pertama kali diperkenalkan di Windows 10, Cortana sudah menguasai berbagai perintah baru setiap kali Windows 10 mengeluarkan sebuah update pada sistem operasinya. Sampai saat ini, Anda bisa menggunakan Cortana untuk mencari di internet, mencari arah, menambahkan peringatan, membuat janji, dan lain-lain.

Meskipun memiliki banyak kemampuan, Cortana masih belum bisa mendukung perintah shut down, restart, hibernate, dan sleep. Meskipun memang ada cara alternatif yang bisa dilakukan untuk secara tidak langsung menggunakan Cortana untuk melakukan perintah shut down, restart, sign out, restart, dan sleep pada Windows 10. Untungnya, pada Windows 10 Fall Creators Update ini, Cortana memungkinkan Anda untuk merestart, shut down, sign out, dan mengunci PC Windows 10  Anda. Ini artinya, Anda bisa melakukan hal-hal di atas dengan menggunakan suara Anda saja.


Kalimat perintah Cortana untuk mematikan, merestart, mengunci, dan sign out dari Windows 10  

Berikut ini kalimat-kalimat perintah yang bisa digunakan untuk shut down, restart, lock dan sign out dari Windows 10. Perintah ini hanya tersedia di build versi 16251 ke atas Windows 10 Creators Update.

“Hey Cortana, restart PC.”

“Hey Cortana, turn off PC.”

atau

“Hey Cortana, shut down PC.”

“Hey Cortana, lock PC.”

Perintah ini tidak membutuhkan konfirmasi.

“Hey Cortana, sign out.”

“Hey Cortana, lock PC.”

Sementara itu, beberapa perintah akan meminta konfirmasi. Jadi, jika Cortana meminta konfirmasi verbal ketika Anda menggunakan perintah di atas, katakan “Yes” untuk menyelesaikan perintah suara tersebut. Harap diingat, untuk saat ini Cortana baru mendukung bahasa Inggris saja. Jadi, jika Anda mengatakan perintah-perintah tersebut dalam bahasa Inggris, tidak akan ada yang terjadi.

Sayangnya, belum ada perintah langsung pada Cortana yang bisa melakukan perintah Sleep atau Hibernate. Anda bisa melakukan hal-hal ini secara manual saja. Selamat mencoba dan bereksperimen dengan Cortana!